Diumumkan kepada Dosen calon peserta Sertifikasi Dosen Tahun 2015, bahwa untuk menjamin tersedianya kesempatan bagi sebanyak mungkin peserta SERDOS, maka periode tes PLTI akan dilaksanakan mulai 24 Juni 2015 s.d. 9 Juli 2015. Mohon PLT dapat menyesuaikan jadwal dengan membuka sesi sesuai dengan jadwal tes tersebut.
Pemilihan sesi tes dibuka mulai 18 Juni 2015 s.d. 29 Juni 2015.
Pembayaran di Bank Mandiri dan verifikasi pembayaran di halaman http://member.plti.co.id dibuka mulai 23 Juni 2015 s.d. 30 Juni 2015. Pembayaran dianggap lunas jika telah melakukan verifikasi.
Tata cara pemilihan tes, pembayaran, dan verifikasi pembayaran dapat dilihat pada tautan berikut ini:
https://plti.co.id/panduan/peserta
Bagi peserta yang mengambil sesi namun belum segera melakukan verifikasi, akan dihapus pada pukul 24.00 setiap hari mulai tanggal 25 Juni 2015.
Pengumuman lengkap dapat dicek di https://plti.co.id