Pengantar Ujian TA Fakultas Seni Pertunjukan

May 19, 2010 | Berita, pengumuman

Atas rahmat Tuhan Yang Maha Esa, Ida Sang Hyang Widhi Wasa, mulai tanggal 24 s/d 27 Mei 2010 Fakultas Seni Pertunjukan ISI Denpasar menyelenggarakan Pergelaran Karya Seni Pertunjukan dalam rangka Ujian Tugas Akhir Tahun Akademik 2009/2010.

Pergelaran Karya Seni ini dimaksud sebagai penyajian Tugas Akhir yang diwajibkan kepada setiap Mahasiswa yang akan menamatkan studi mereka. Ujian Tugas Akhir tahun ini diikuti oleh  53 orang peserta dengan perincian :

  1. Penciptaan   : 48 orang

Terdiri dari :

a. Jurusan Tari                                 : 27 orang

b. Jurusan Karawitan                       : 17 orang

c. Jurusan Pedalangan                     :  4 orang

  1. Pengkajian   : 5 orang

Terdiri dari :

a. Jurusan Tari                                 : – orang

b. Jurusan Karawitan                       : 4 orang

c. Jurusan Pedalangan                     : 1 orang

Terlaksananya Ujian Karya Seni ini adalah berkat bantuan dari berbagai pihak. Untuk itu ijinkan kami mengucapkan terima kasih serta penghargaan yang setinggi – tingginya kepada semua pihak atas segala bantuannya sehingga Ujian Karya Seni ini dapat terlaksana sesuai dengan rencana

Denpasar, Mei 2010

Dekan,

I Ketut Garwa, SSn.,M.Sn

NIP. 19681231 199603 1 007

Berita Terkini

Kegiatan

Pengumuman

Artikel

KOMERSIALISASI PADA SENI PERTUNJUKAN BALI

Kiriman : Dr. Kadek Suartaya, S.S.Kar., M.Si. Abstrak Dinamika zaman yang terkait dengan gelombang transformasi budaya memunculkan perkembangan, pergeseran dan perubahan terhadap sendi-sendi kehidupan masyarakat Bali. Spesialisasi pada suatu bidang tertentu melahirkan...

Loading...