PENGUMUMAN
Nomor: 1194/IT5.1/DT/2011
Diberitahukan kepada Mahasiswa FSRD ISI Denpasar bahwa:
1. Pengisian Kartu Rencana Studi (KRS) yang sedianya dilakukan sampai dengan tanggal 26 Agustus 2011 diperpanjang sampai dengan tanggal 8 September 2011
- Masa Perubahan Kartu Rencana Studi (KRS) dilaksanakan mulai tanggal 12 – 16 September 2011;
- Pendaftaran Tugas Akhir (TA) Semester Ganjil 2011/2012 diperpanjang sampai dengan tanggal 8 September 2011.
- Pengarahan Tugas Akhir (TA) dari PD I tanggal 15 September 2011, jam 10.00 Wita di Gedung PUSDOK ISI Denpasar;
- Masa Perkuliahan Semester Ganjil 2011/2012 dimulai tanggal 12 September 2011;
Demikian kami sampaikan untuk dapat dilaksanakan. Terimakasih.
Denpasar, 5 September 2011
A.n. Dekan
Pembantu Dekan I,
Drs. Olih Solihat Karso, M.Sn
NIP. 196107061990031005