ISI DENPASAR CIPTAKAN FILM MUSIK “KAWYAGITA MANDALA”

May 21, 2023 | Berita, Berita Kegiatan

DENPASAR – Sejak Maret 2023, Institut Seni Indonesia (ISI) Denpasar melakukan kegiatan Penelitian dan Penciptaan Seni (P2S) dengan ketua pencipta Nyoman Lia Susanthi, beranggotakan I Nyoman Payuyasa dan IB. Hari Kayana Putra yang merupakan dosen dari Prodi Produksi Film dan Televisi, Produksi film ini melibatkan juga Pranata Laboratorium Pendidikan (PLP) Ketut Hery Budiyana beserta para mahasiswa Prodi Produksi Film Televisi Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD) ISI Denpasar. Penciptaannya berupa film musik yang mengangkat gong luang sebagai gamelan sakral dan keramat dalam tradisi Bali sebagai objek penciptaan. Gamelan ini diangkat karena merupakan bentuk gamelan tua, dengan repertoar gending yang masih bersifat klasik. Berdasarkan pengamatan dalam dua dekade terakhir gamelan Gong luang mulai mengalami pergeseran dengan semakin jarang difungsikan dalam keperluan seni pertunjukan, perkembangannya sebatas pada pengiring upacara pengabenan saja. Gong luang yang memiliki satu tangga nada yaitu pelog, kurang diminati generasi muda, sehingga gong ini sangat jarang dimainkan. 

Nyoman Lia Susanthi menyampaikan bahwa dalam upaya pengajegan seni budaya diperlukan perjuangan gigih, iktiar pelestarian melalui pemanfaatan media baru yang nenawarkan posisi audio visual sesuai hasrat audiens. Maka diciptakan audio visual sound of Indonesia, terutama mengangkat ambience dan foley yang dikombinasikan dengan gamelan tua Gong luang. Dari penciptaan ini menjawab permasalahan untuk melestarikan gong luang melalui penciptaan karya film musik berjudul ”Kawyagita Mandala” yang berarti musik pengantar roh untuk menyatu dengan Sang Pencipta. Implikasi dari penciptaan film musik pengantar roh ini mampu mempolerkan kesenian langka gong luang melalui pemanfaatan media film.  

Dalam menciptakan film musik berjudul “Kawyagita Mandala” menggunakan metode penciptaan karya yang menjelaskan tahapan-tahapan penciptaan film. Pada proses penciptaan film didahului dengan riset. Metode penciptaan film menggunakan 3 tahapan yaitu praproduksi, produksi dan pascaproduksi. Beberapa narasumber yang hadir dalam film ini diantaranya Prof. Dr. I Wayan Rai S,, M.A pakar Seni Karawitan Bali, serta akademisi I Wayan Sudirana, S.Sn., M.A. Ph.D. Selain itu merekam permaian gamelan gong luang oleh Sanggar Gong Luang Banjar Apuan Singapadu. Film musik ini rencana akan diputar pada publik sekitar bulan Agustus 2023.

WhatsApp Image 2023-05-21 at 8.48.26 AM (1).jpeg

WhatsApp Image 2023-05-21 at 8.48.26 AM (2).jpeg

Proses produksi film musik “Kawyagitan Mandala” dengan narasumber Prof. Dr I Wan Rai S., M.A.

WhatsApp Image 2023-05-21 at 8.48.25 AM.jpeg

WhatsApp Image 2023-05-21 at 8.48.25 AM (1).jpeg

WhatsApp Image 2023-05-21 at 8.48.25 AM (2).jpeg

Proses produksi film musik “Kawyagitan Mandala” dengan narasumber I Wayan Sudirana, S.Sn., M.A. Ph.D

Berita Terkini

Kegiatan

Pengumuman

Artikel

KOMERSIALISASI PADA SENI PERTUNJUKAN BALI

Kiriman : Dr. Kadek Suartaya, S.S.Kar., M.Si. Abstrak Dinamika zaman yang terkait dengan gelombang transformasi budaya memunculkan perkembangan, pergeseran dan perubahan terhadap sendi-sendi kehidupan masyarakat Bali. Spesialisasi pada suatu bidang tertentu melahirkan...

Loading...